Pos oleh :

rivan.triananda

Benchmarking Politeknik Pajajaran ICB Bandung ke Program Studi Sarjana Terapan Manajemen Informasi Kesehatan Sekolah Vokasi Universitas Gadjah Mada

Yogyakarta, 28 Mei 2025 – Program Studi Sarjana Terapan Manajemen Informasi Kesehatan (MIK), Sekolah Vokasi Universitas Gadjah Mada (SV UGM), menerima kunjungan studi banding (benchmarking) dari Politeknik Pajajaran Insan Cinta Bangsa (ICB) Bandung. Kegiatan ini berlangsung pada hari Rabu, 28 Mei 2025, bertempat di Ruang Sidang Departemen Layanan dan Informasi Kesehatan SV UGM.

Kunjungan ini diikuti oleh 16 orang peserta dari Politeknik Pajajaran ICB Bandung yang dipimpin oleh Dr. Gunardi, SE, MM, CFTax. selaku Direktur. Turut hadir dalam rombongan para pejabat struktural, kepala program studi, dosen, tenaga kependidikan, dan staf administrasi. read more

PENGUMUMAN – Pendaftaran Seminar Proposal

PENGUMUMAN
Pendaftaran Seminar Proposal
Program Studi Magister Terapan Keselamatan dan Kesehatan Kerja
Sekolah Vokasi, Universitas Gadjah Mada

Kepada seluruh mahasiswa,
Diberitahukan bahwa pendaftaran Seminar Proposal dapat dilakukan dengan memenuhi ketentuan sebagai berikut:

Dokumen Persyaratan:

No. Nama Dokumen Format
1 File Proposal Tesis yang telah disetujui oleh Dosen Pembimbing *.pdf
2 Sertifikat AcEPT/TOEFL *.jpg / *.pdf
3 Sertifikat PAPs/TPA *.jpg / *.pdf

Ketentuan Unggah Dokumen:

Seluruh dokumen wajib diunggah dalam format PDF dengan ukuran maksimal 10 MB untuk setiap file.

Mahasiswa yang belum memenuhi skor minimum AcEPT/TOEFL dan/atau PAPs/TPA dapat mengajukan permohonan dispensasi.

Format Surat Pernyataan Permohonan Dispensasi AcEPT/TOEFL/PAPs/TPA dapat diunduh melalui tautan berikut:
🔗 Surat Pernyataan Permohonan Dispensasi read more

Seminar Rekam Medis Nasional Gadjah Mada (SERENADA) 2025 Angkat Isu Strategis Rekam Medis Elektronik bersama Para Ahli Nasional

Yogyakarta, 1 Juni 2025 – Sebagai penutup rangkaian GEBYAR REKAM MEDIS UGM 2025, Seminar Rekam Medis Nasional Gadjah Mada (SERENADA) telah sukses diselenggarakan pada Sabtu, 31 Mei 2025, secara daring melalui platform Zoom Meeting. Acara ini diprakarsai oleh Keluarga Mahasiswa Departemen Layanan dan Informasi Kesehatan, Sekolah Vokasi, Universitas Gadjah Mada, dan berhasil menghimpun antusiasme tinggi dari berbagai kalangan, termasuk mahasiswa, alumni, akademisi, hingga praktisi di bidang rekam medis dan informasi kesehatan dari seluruh Indonesia. read more

Pendaftaran Program Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL) Sarjana Terapan (D4) Manajemen Informasi Kesehatan tahun 2025

Pendaftaran Program Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL) Sarjana Terapan (D4) Manajemen Informasi Kesehatan tahun 2025

Program Studi Sarjana Terapan (D4) Manajemen Informasi Kesehatan Sekolah Vokasi UGM membuka pendaftaran Program Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL) tahun ajaran 2025/2026.

Timeline Pendaftaran Program RPL:

  • 2 – 30 Mei 2025 : Pendaftaran & Unggah Kelengkapan Dokumen RPL
  • Juni 2025 : Assemen RPL (Wawancara, Tes, DLL)
  • Juli 2025 : Herregistrasi
  • Agustus 2025 : Awal Perkuliahan

Pendaftaran dapat dilakukan pada:
um.ugm.ac.id

Program RPL S. Tr MIK UGM:

  • Masa studi 1 – 2 tahun
  • Metode perkuliahan blended (daring & luring)
  • Menggunakan kurikulum inti MIK nasional
  • Biaya Kuliah: UKT Pendidikan Unggul (Rp. 13.300.000/semester). Update biaya UKT dan prosedur pendaftaran : https://um.ugm.ac.id

Keunggulan Prodi:

  • Terakreditasi Unggul berdasarkan SK LAM-PTKes No. 0673/LAM-PTKes/Akr/Dip/IX/2023
  • Kelulusan UKOMNAS dan OSCE 100% setiap tahun

Persyaratan:

  • Berasal dari Program Studi D3 Rekam Medis dan Informasi Kesehatan atau sejenis
  • IPK dari Program studi dengan akreditasi A atau Unggul ≥ 3.00 (dari skala 4.00). IPK dari Program studi dengan akreditasi B atau Baik Sekali ≥ 3.50 (dari skala 4.00)
  • Mempunyai pengalaman kerja minimal 5 tahun berturut – turut (dibuktikan dengan surat keterangan kerja dari instansi masing – masing)
  • Memiliki STR aktif sebagai Perekam Medis dan Informasi Kesehatan

Narahubung :

0818464401 (Savitri Citra Budi)

085795750449 (Muhammad Yoga)

Informasi lebih lanjut:
https://sv.ugm.ac.id/rekognisi-pembelajaran-lampau-rpl/ read more

Penerimaan Mahasiswa Baru Magister Terapan Keselamatan dan Kesehatan Kerja tahun 2025

Penerimaan Mahasiswa Baru Magister Terapan Keselamatan dan Kesehatan Kerja tahun 2025

Periode Pendaftaran

  • Gelombang 1 : 8 – 21 Januari 2025
  • Gelombang 2 : 12 Februari – 12 Maret 2025
  • Gelombang 3 : 15 April – 14 Mei 2025
  • Gelombang 4 : 10 Juni – 2 Juli 2025

Perkuliahan dimulai bulan Agustus 2025

Biaya Pendaftaran Rp. 500.000

Uang Kuliah Tunggal Rp. 12.500.000 / semester

Informasi lebih lanjut

082242820365 (Ghrasta Ika)

085712214752 (Admin Prodi M.Tr.KKK)

Sukses! Olimpiade Rekam Medis Indonesia (ORI) 2025 Kembali Terselenggara Meriah

Yogyakarta, 18 Mei 2025 – Rangkaian pertama dari acara tahunan GEBYAR REKAM MEDIS UGM 2025 telah berhasil diselenggarakan dengan sukses melalui Olimpiade Rekam Medis Indonesia (ORI) yang digelar oleh Keluarga Mahasiswa Departemen Layanan dan Informasi Kesehatan, Sekolah Vokasi, Universitas Gadjah Mada. Olimpiade ini menjadi wadah kompetitif bagi mahasiswa Rekam Medis dan Informasi Kesehatan (RMIK) dari berbagai institusi pendidikan di Indonesia untuk menunjukkan kemampuan terbaik mereka dalam bidang akademik maupun keterampilan teknis. read more

Poltekkes KMC Kuningan Kunjungi MIK UGM: Meningkatkan Kolaborasi dan Pemahaman Teknologi AI

Yogyakarta, 6 Desember 2024 – Untuk mempererat hubungan antar institusi dan memperkaya wawasan mahasiswa, Program Studi D4 Manajemen Informasi Kesehatan (MIK) Poltekkes KMC Kuningan melakukan kunjungan studi ke Program Studi Manajemen Informasi Kesehatan Sekolah Vokasi Universitas Gadjah Mada (UGM). Fokus utama kunjungan ini adalah untuk mempererat hubungan antar institusi, meningkatkan wawasan akademik mahasiswa, serta membahas potensi penerapan Artificial Intelligence (AI) dalam pengelolaan rekam medis dan informasi kesehatan. read more

Integrasi Pelayanan Kesehatan Primer (ILP) Di Puskesmas Tegalrejo Kota Yogyakarta

Pada bulan September 2024, Puskesmas Tegalrejo di Kota Yogyakarta telah berhasil melaksanakan program Integrasi Pelayanan Kesehatan Primer (ILP). Inisiatif ini sangat penting karena sistem pelayanan kesehatan primer di Indonesia belum cukup kuat untuk merespons masalah kesehatan secara efektif. Kebutuhan untuk memperkuat pelayanan kesehatan primer ditekankan oleh fakta bahwa pencapaian indikator standar pelayanan minimal di bidang kesehatan untuk tahun 2021 masih jauh dari target yang ditetapkan. Selain itu, beban masalah kesehatan tetap tinggi, dengan sebagian besar kasus kematian di Indonesia merupakan kasus yang dapat dicegah. read more

Efektivitas Penggunaan Oxygen Concentrator dalam Meningkatkan Saturasi Oksigen pada Pasien dengan Hipoksemia

Penelitian ini dilakukan oleh Ir. Felixtianus Eko Wismo Winarto dosen Magister Terapan  K3 Sekolah Vokasi Universitas Gadjah Mada. Oxygen Concentrator (OC) adalah perangkat medis yang dirancang untuk meningkatkan kadar oksigen dalam darah, terutama pada individu dengan gangguan pernapasan yang menyebabkan hipoksemia. Dengan prinsip kerja yang efisien, OC menarik udara dari lingkungan, menyaringnya untuk menghilangkan partikel berbahaya, dan memisahkan oksigen murni dari nitrogen menggunakan komponen seperti molecular sieve (zeolit) atau membran semipermeabel. Kemampuan ini memungkinkan OC menyediakan oksigen dengan kadar kemurnian tinggi tanpa memerlukan pengisian ulang seperti tabung oksigen konvensional, menjadikannya pilihan yang lebih praktis dan ekonomis, terutama untuk penggunaan jangka panjang. read more

Departemen Layanan dan Informasi Kesehatan Sekolah Vokasi Universitas Gadjah Mada Gelar Sumpah Profesi Perekam Medis dan Informasi Kesehatan Tahun 2024

Yogyakarta, 21 November 2024 – Departemen Layanan dan Informasi Kesehatan Sekolah Vokasi Universitas Gadjah Mada (UGM) menggelar kegiatan Sumpah Profesi Perekam Medis dan Informasi Kesehatan (PMIK) yang berlangsung di Ruang Sekip Gadjah Mada University Club Hotel dan Convention. Acara ini menjadi momen penting bagi alumni Sarjana Terapan Manajemen Informasi Kesehatan, yang menyatakan komitmen mereka untuk menjalankan tugas dan tanggung jawab profesional dengan penuh integritas serta mengikuti etika profesi yang berlaku. read more